Rabu, 19 Agustus 2009

Agape News (Agustus-September 2009)

Sekapur Sirih
Salam dahsyat penulis!
Jumpa lagi dengan kami dengan Koper News. Mulai edisi Agustus-September 2009 dan seterunya kami berganti nama menjadi Agape News. Dan pada kesempatan ini akan membagikan berita seputar pelayanan SOW, Agape dan KPR.
SOW angkatan ke-3 telah berjalan dari 20 Juli lalu. Penerbit Agape kembali menerbitkan buku baru berjudul “Bingkai Kehidupan” yang sudah tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. KPR berencana akan mengadakan ekspansi ke berbagai kota di Indonesia. Selamat membaca!
Ketua

Diperlengkapi untuk Menulis
Dalam rangka memperlengapi umat Tuhan dengan ketrampilan menulis, maka tgl. 6 Juni 2009 lalu BPM STT KHARISMA bekerjasama dengan SOW mengadakan Seminar Praktis Menulis Buku Rohani. Acara dimulai pukul 08.30-11.30 WIB bertempat di Gd. Kharisma Jl. BKR 98 A Bandung. Hadir sebagai pembicara Pdp. Tony Tedjo, M.Th. Sekitar 60 orang peserta yang hadir begitu bersemangat menyimak setiap materi yang disampaikan. Antusiasme mereka semakin bertambah, tatkala masing-masing peserta dibagikan 2 bh buku karya Pak Tony, berjudul “Menerbitkan Renungan Sendiri” dan “Bingkai Kehidupan”.
Acara di atas diadakan sebagai pemanasan untuk mengikuti SOW angkatan ke-3 yang diadakan oleh SOW sendiri. SOW ke-3 diadakan dua kali pertemuan masing-masing 6 jam, tgl. 20 Juli dan 17 Agustus 2009 bertempat di Hotel Perdana Wisata Bandung, dengan materi: “Mengembangkan Ide Menjadi Tulisan”, “Mengatasi Hambatan Menulis”, “Menulis Renungan”, “Menulis Biografi”, “Menulis Buku”, “Membuat Warta Jemaat Lebih Menarik”, “Wawancara Ala Wartawan”, dan “Manajemen Penerbitan Tabloid Rohani”. Para pembicara SOW kali ini minimal sudah menulis 4 buku, yaitu: Pdm. Juanda, S.Sos., MA., M.Th (Pimpinan Tabloid Rohani Keluarga, Penulis, Pengajar), Ev. Johny Tedjo, S.Th (Penulis, Motivator, Konsultan), dan Pdp. Tony Tedjo, S.Th., M.Th (Ketua SOW, Ketua KPR, Penulis, Pengajar).
Peserta yang hadir dalam SOW ke-3 ini berjumlah 15 orang dari berbagai lapisan usia. Karya para peserta ini sebagian sudah diterbitkan di blog www.schoolofwriting.blogspot.com dan sudah dibaca banyak orang. Beberapa di antaranya sudah menyiapkan naskah yang akan dijadikan sebuah buku. Memang, sesuai dengan visi dan misi SOW sendiri agar lebih banyak lagi anak-anak Tuhan yang berkarya dalam tulisan bagi kemuliaan nama-Nya. Ibu Pdm. Yohana Lily Lestari, S.PAK yang merupakan peserta SOW ke-1 sudah membuat buku “Isi Hati Wanita”. Bagaimana dengan alumni SOW yang lain? Mereka segera menyusul.

Dibaca Ribuan Orang
Penerbit Agape pada Juni 2009 lalu telah menerbitkan sebuah buku berjudul “Bingkai Kehidupan” yang didalamnya berisi 50 artikel menarik yang sudah diterbitkan oleh berbagai media dan sudah dibcara oleh ribuan orang. Seperti “Tiga Jurus Mempersiapkan Masa Depan”, Membangun Komunikasi Keluarga”, Hukum Karma vs Hukum Tabur Tuai”, “Mengendalikan Emosi Negatif”, “Mengelola Keuangan Keluarga”, “Mengapa Pendeta Tidak Suka Menulis?”, “Peran Orangtua di Tengah Arus Perubahan”, dan artikel menarik lainnya. Terhitung sepanjang bulan Juni lalu saja sudah terjual sekitar 300 buku. Dengan penyebarannya meliputi Bandung, Jakarta, Bogor, Bekasi, Tasikmalaya, Cirebon, Cimahi, Semarang, Madura, Yogyakarta, Surabaya, Palangkaraya, Pontianak, Nias, Kupang, Ternate, Papua, Malaysia dan lainnya.

GEMES (Gerakan Memberkati Sesama)
Penerbit Agape mengadakan GEMES atau Gerakan Memberkati Sesama, yaitu suatu pelayanan untuk membantu penyebaran buku-buku rohani kepada saudara-saudara seiman yang ada di daerah yang minim sekali terhadap bacaan rohani. Buku 1 Anda Bertanya Saya Menjawab, buku 2 Menerbitkan Buku Renungan, dan buku 3 Bingkai Kehidupan. Ada tiga tawaran judul buku yang tercakup dalam bentuk paket. Paket 1 seharga Rp200.000 (20 bh buku pertama), paket 2 Rp25.000 (15 buku ketiga), paket 3 Rp500.000 (15 buku pertama ditambah 10 buku ketiga), paket 4 Rp1000.000 (30 buku pertama ditambah 20 buku ketiga), paket 5 Rp1500.000 (50 buku pertama ditambah 30 buku kedua), dan paket 6 Rp2000.000 (40 buku pertama ditambah 50 buku kedua serta 30 buku ketiga). Ongkos kirim paket di atas Rp1000.000 gratis.
Berikut nama-nama mereka yang sudah membeli paket, yaitu: Bp. Samuel Tarigan membeli paket 1, Bp. Richard Suhendra membeli paket 5, Bp. Wae Harefa membeli paket 3, Bp. Iko Pekasa membeli 2 bh paket 2, dan Ibu Yohana membeli paket 1. Siapa lagi yang akan menyusul menjadi penyalur berkat Allah? Silakan hubungi kami di 081394401799 atau penerbitagape@gmail.com.

HOT NEWS
1. Workshop Menulis Buku Laris “6 Jam yang Mengubahkan” akan diadakan tgl. 26 September 2009 bertempat di Hotel Perdana Wisata Lt.4 Bandung. Pembicara Pdp. Tony Tedjo, M.Th. Materinya: “Menentukan Judul yang Menarik”, “Kiat Menarik Minat Pembeli”, dan “Melangkah Pasti dengan Hasil”. Dapatkan tips praktis untuk menjadi penulis buku laris. Disertai pelatihan dan tutorial. Semua peserta dijamin bisa membuat buku. Biaya Rp250.000 (makalah, lunch, makan, member card, sertifikat, buku Bingkai Kehidupan, gratis tutorial selama 12 hari setelahnya). Pembayaran sebelum 31 Agustus 2009 diskon 30%. Pendaftaran akhir tgl. 20 September 2009. Info: 081394401799; 08159084979; 022-91898699.

2. Workshop Menulis dan Menerbitkan Renungan “6 Jam yang Menggugah” akan diadakan tgl. 27 November 2009 bertempat di Hotel Perdana Wisata Lt. 4 Bandung. Dengan pembicara Pdp. Tony Tedjo, M.Th dan tim. Materinya: “Mengawali Tulisan”, “Mempercantik Renungan”, dan “Kiat Memiliki Penerbitan Sendiri”. Biaya Rp300.000 (makalah, lunch, makan, member card, sertifikat, langganan Culdesac selama 3 bulan, buku Menerbitkan Renungan Sendiri, gratis tutorial selama 12 hari setelahnya). Pembayaran sebelum 10 November 2009 diskon 30%. Pendaftaran akhir tgl. 20 November 2009. Info: 081394401799; 08159084979; 022-91898699.

3. Kini Anda bisa memesan e-book “Mengembangkan Ide Menjadi Tulisan” seharga Rp50.000. Pesanan ditujukan ke penerbitagape@gmail.com atau tony_kharis@yahoo.co.id. Cantumkan alamat email Anda dan tunjukkan bukti transfernya. Dapatkan kiat-kiat khusus menulis produktif dari Pdp. Tony Tedjo, M.Th.

Memperluas Jaringan
Sampai saat ini keanggotaan Komunitas Penulis Rohani (KPR) masih berkisar di Bandung dan sekitarnya. Di hari-hari ke depan akan diperluas jaringannya dengan merekrut anggota baru dari luar kota Bandung. Beberapa orang teman dari Papua, Bengkulu, Bogor, Depok, dan Jakarta sudah berminat untuk gabung. Kita juga akan mengembangkan di Solo, di sana saat ini sudah ada anggota KPR, yaitu Sdr. Fajar. Diharapkan kepada seluruh alumni SOW maupun saudara seiman lainnya yang tergerak untuk melayani bersama melalui tulisan bisa bergabung. Persyaratannya hanya menyerahkan foto copy ktp 1 lembar, pas foto 3x4 3 lbr dan uang kartu selama 1 tahun Rp20.000.


Agape News diterbitkan dwibulanan
Redaksi: Tony, Johny, Betri, Anggi
Telpon 081394401799; 08888255416; 08818223608
Email: tony_kharis@yahoo.co.id atau penerbitagape@gmail.com
www.agapemedia.blogspot.com dan www.schoolofwriting.blogspot.com
Rekening BCA Asia Afrika an. Tedjo Tony no ac. 0080331041

Tidak ada komentar:

Posting Komentar